LetJen TNI (PURN.) DR. (H.C.) H. Sutiyoso, S.H.
Presiden Komisaris
Warga Negara Indonesia, lahir di Semarang tanggal 6 Desember 1944. Beliau diangkat menjadi Presiden Komisaris melalui Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) yang diselenggarakan tanggal 5 Juni 2025 untuk periode tiga tahun kedepan. Beliau meraih gelar Sarjana Hukum di Sekolah Militer (STHM) tahun 1996 dan menjalani beberapa jenjang pendidikan di Seskoad (1968) dan Akademi Militer Nasional (1968). Beliau juga meraih gelar kehormatan Dokter Honoris Clausa Bidang Ekonomi dari Universitas Diponegoro tahun 2006 dan Doktor Honoris Clausa Bidang Politik dari Busan Univeristy, Korea Selatan tahun 2001.
Sebelumnya, beliau pernah menjabat sebagai Pangdam Jaya Republik Indonesia, Gubernur DKI Jakarta untuk periode 1997 sd 2002 dan periode 2002 sd 2007, Kepala BIN Republik Indonesia (2015-2016), Komisaris Utama PT Semen Indonesia Tbk (2017-2019), serta Presiden Komisaris di Perseroan dan PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk untuk periode 2022 sd 2023.
Masagoes Ismail Ning
Komisaris
Warga Negara Indonesia yang lahir di Jakarta tanggal 30 Oktober 1968. Beliau lulus dari Universitas Trisakti Jakarta Jurusan Manajemen di tahun 1993.
Beliau diangkat kembali menjadi Komisaris melalui Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) yang diselenggarakan tanggal 5 Juni 2025 untuk periode tiga tahun kedepan. Saat ini beliau juga menjabat sebagai Komisaris di PT Pembangunan Jaya, Chairman di PT Bumiputera Investama Indonesia Tbk (sejak tahun 2017), PT Sena Mulia Investama (sejak tahun 2011), PT Semesta Indovest (sejak tahun 2005), PT Pactoconvex Niagatama (sejak tahun 2004) serta Chairman di PT Pacto (sejak tahun 2004). Sebelumnya beliau menjabat sebagai Komisaris di PT Gowa Makassar Tourism Development Tbk dari tahun 2004 sampai tahun 2014, serta menjadi Komisaris di PT Bank Lippo Tbk dari tahun 1996 sampai dengan 2004.
Frans Satyaki Sunito
Komisaris Independen
Warga Negara Indonesia yang lahir di Amsterdam tanggal 9 Mei 1949. Beliau lulus Civil Engineering Faculty dari ITB Bandung pada tahun 1974.
Beliau diangkat kembali menjadi Komisaris Independen melalui Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) yang diselenggarakan tanggal 5 Juni 2025 untuk periode tiga tahun kedepan. Saat ini beliau juga menjabat sebagai Managing Director di PT Pembangunan Jaya Infrastruktur. Sebelumnya beliau menjabat sebagai President Director PT Jakarta Tollroad Development (2012 – 2021), President Director PT Jasa Marga (Persero) Tbk dari tahun 2006 sampai dengan 2012, Director for Business Development PT Jasa Marga (Persero) Tbk dari tahun 1998 sampai dengan 2006, Director of Engineering & Business Development PT Wijaya Karya (Persero) Tbk dari tahun 1991 sampai dengan 1998, dan Director of Finance & Business Development PT Wijaya Karya (Persero) Tbk dari tahun 1990 sampai dengan 1991.
Kristianto Indrawan
Komisaris Independen
Warga Negara Indonesia, lahir di Jakarta pada tanggal 23 Oktober 1965. Beliau diangkat kembali menjadi Komisaris Independen melalui Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) yang diselenggarakan tanggal 5 Juni 2025 untuk periode tiga tahun kedepan. Saat ini beliau juga menjabat sebagai Direktur di PT Jawa Pos serta Komisaris di anak perusahaan PT Jawa Pos, Direktur Utama PT Temprina Media Grafika (sejak Juni 2018), Direktur Utama PT Graha Pena Jawa Pos (sejak Juni 2019) dan Direktur PT Grafiti Pers (dari tahun 2009 sampai sekarang). Sebelumnya, beliau menjabat sebagai Direktur di PT Jaya Real Property Tbk (tahun 2013 sampai dengan 2017) dan Direktur di PT Jaya Teknik Indonesia (tahun 2010 sampai dengan 2013).
Beliau lulus dari Universitas Trisakti jurusan Teknik Sipil pada tahun 1989 dan meraih gelar Magister Manajemen dari Universitas Indonesia pada tahun 1995.